Jumat, 27 Februari 2009

MENGAPA IBU MENANGIS ?

Suatu ketika, ada seorang anak laki-laki yang bertanya pada ibunya, "Ibu, mengapa Ibu menangis?".

Ibunya menjawab,"Sebab, aku wanita".

"Aku tak mengerti," kata si anak lagi.

Ibunya hanya tersenyum dan memeluknya erat.

"Nak, kamu memang tak akan mengerti...."
Kemudian, anak itu bertanya pada ayahnya.
"Ayah, mengapa Ibu menangis? Sepertinya Ibu menangis tanpa ada sebab yang jelas?”

Sang ayah menjawab, "Semua wanita memang menangis tanpa ada alasan." Hanya itu jawaban yang bisa diberikan ayahnya.

Lama kemudian, si anak itu tumbuh menjadi remaja dan tetap bertanya-tanya, mengapa
wanita menangis.

Pada suatu malam, ia bermimpi dan bertanya kepada Tuhan, "Ya Tuhan, mengapa wanita mudah sekali menangis?”

Dalam mimpinya, Tuhan menjawab, "Saat Kuciptakan wanita, Aku membuatnya menjadi sangat utama. Kuciptakan bahunya, agar mampu menahan seluruh beban dunia dan isinya, walaupun juga, bahu itu harus cukup nyaman dan lembut untuk menahan kepala bayi yang sedang tertidur. Kuberikan pada wanita kekuatan untuk dapat melahirkan, dan mengeluarkan bayi dari rahimnya, walau, seringkali pula, ia kerap menerima cerca dari anaknya. Kuberikan pada wanita keperkasaan, yang akan membuatnya tetap bertahan, pantang menyerah, saat semua orang sudah putus asa. Kuberikan pada wanita kesabaran, untuk merawat keluarganya, walau letih, walau sakit, walau lelah, tanpa berkeluh kesah. Kuberikan pada wanita, perasaan peka dan kasih sayang, untuk mencintai semua anaknya, dalam kondisi apapun, dan dalam situasi apapun. Walau, tak jarang anak-anaknya itu melukai perasaannya, melukai hatinya. Perasaan ini pula yang akan memberikan kehangatan pada bayi-bayi yang terkantuk menahan lelap dan sentuhan kasih sayangnya akan memberikan kenyamanan saat didekap dengan lembut olehnya. Kuberikan pada wanita kekuatan untuk membimbing suaminya, melalui masa-masa sulit, dan menjadi pelindung baginya. Sebab, bukankah tulang rusuk yang melindungi setiap hati dan jantung agar tak terkoyak? Kuberikan pada wanita kebijaksanaan, dan kemampuan untuk memberikan pengertian dan menyadarkan bahwa, suami yang baik adalah yang tak pernah melukai istrinya. Walau, seringkali pula, kebijaksanaan itu akan menguji kesetiaan yang diberikan kepada suami, agar tetap berdiri, sejajar, saling melengkapi, dan saling menyayangi. Dan, akhirnya, kuberikan pada wanita airmata agar dapat mencurahkan perasaannya. Inilah yang khusus kuberikan kepadanya, agar dapat digunakan kapanpun ia inginkan. Hanya inilah kelemahan yang dimiliki wanita, walaupun sebenarnya, airmata ini adalah airmata
kehidupan..”

TIKA

"encountering the beauty of being garing"

(http://groups.yahoo.com/group/pasarbuku/message/1802)



(Q kutip tulisan ini untuk Matahari Q, Abu Bakar..)

Sabtu, 24 Januari 2009

MATAHARIKU

In the Name of God, the Gracious, the Merciful

Masih ingat ga ma peribahasa ini?

Patah Tumbuh Hilang Berganti..
Mati Satu Tumbuh Seribu..

Sepertinya, itu juga yang Q rasakan sampai detik ini..
Di tengah rasa kehilangan Q akan seseorang, di tengah rasa sakit hati yang disebabkan oleh seseorang, Allah menurunkan mujizatnya dengan memberikan Q teman2 kecil yang berjiwa besar..

Di saat Q terpuruk, mereka yang berkali kali mengangkat Q kembali k permukaan.
Mereka juga yang berkali kali membuat Q tersenyum dan tertawa.

Q yakin tidak ada satu orang pun yang ingin larut dalam duka.

Semua memang kembali pada pribadi masing - masing, mau melangkah maju kedepan dengan wajah tersenyum manis kepada semua orang dan membuat semua orang bahagia, atau hanya berdiri tertunduk dan berjalan tertatih tatih menyesali diri.

Setelah Q renungkan, tidak ada satu hal pun yang kusesali terhadap apa yang sudah terjadi,
Q bersyukur Allah telah memberi Q sekenario ini untuk membuat Q semakin kuat.

Ketika musibah cinta itu menimpa Q, yang Q mau hanya AMNESIA..
Hilangkan semua kenangan & cerita cinta itu..
Tapi, kalo Q benar2 amnesia, Q akan kehilangan semua kenangan & cerita manis hidup Q..
Mana ada amnesia yang bisa dipilih.. Ya kan? ya duonk, bner kan? bner duonk..

Beruntung, Allah tidak mengabulkan permintaan Q untuk amnesia..
Saat tertekan, orang kadang suka melakukan/ mengucapkan hal yang bodoh.
Dan orang bodoh itu adalah Q..

Q menangis terus, tidak mengenal tempat dan waktu..Seketika mempunyai dunia sendiri.. Tanpa tahu apa dia yang ditangisi..

Apakah Q menyalahkan Orang Itu? Tidak..

Apakah Q menyalahkan diri Q? juga Tidak..

Apakah Q menyalahkan kuasa Tuhan yang telah menciptakan Q sebelum Orang Itu? sama sekali Tidak..

Q menangis karena ada perasaan sakit luar biasa di dalam hati Q.. Rasa sakit & penyebabnya hanya Q yang merasakan & Allah yang mengerti semuanya..

Selanjutnya, di tengah keterpurukanku, yang Q minta pada Nya hanyalah,

“Ya Allah, maafkanlah Q, ampuni segala dosa2 Q, tenangkanlah hati & fikiran Q, tolong segera berikan jalan keluar yang terbaik bagi Q, kuatkanlah Q untuk terus melangkah & bersikap tegas, jangan biarkan jiwa & raga Q berjalan tak menentu”

Allah memang sayang pada Q.. Allah memang sayang pada Q..

Ketika Q tidak kuat melangkahkan kaki Q,ketika Q tidak kuat menengadahkan wajah Q,ketika Q tidak kuat menahan air mata Q..Mereka, teman2 kecil Q, datang satu persatu untuk menguatkan hati Q..Mereka Matahari untukku..

Tidak sekalipun Q meminta mereka untuk menyinari Q,tapi mereka langsung memberikan cahayanya untuk Q..

Membangunkan Q lewat candanya, membangunkan Q lewat syair2 kacaunya yang penuh makna, membangunkan Q lewat ketidakwarasannya, membangunkan Q lewat cara mereka memandang dan menjalani kehidupan ini..Kecil usianya, tetapi besar dan lapang hati yang dimilikinya..Sederhana orangnya dan cara berfikirnya, tetapi kaya rasa syukur dan imannya..

Kadang Q heran, terbuat dari apakan mereka semua itu??

Salah satu dari mereka menjawab, bahwa mereka terbuat dari cinta, kasih sayang, penyemangat, & kejujuran..

Ya Allah..Terimakasih atas semua karunia Mu pada Q..Terimakasih atas semua kasih sayang Mu pada Q..Terimakasih atas semua Matahariku..



Q persembahkan tulisan ini untuk Teman2 Kecil Q yang Hebat & Ruar Biasa..

(Qwel, Sukmo, Abu, Gobell, RudyCool. Thanks alot Guyzz.. Thanks for all your love and support.. I luv U All..)

Rabu, 14 Januari 2009

MELELANG KEPERAWANAN

Lagi2 Q dapat sesuatu yg bagus (menurut Q) dari Sastra Pembebasan, yg kali ini di kirim oleh


Monggo, disimak..



"Perempuan yang melelang keperawanannya sampai jutaan dollar adalah perempuan yang cerdas."

- tinta_negatif -

--- On Tue, 1/13/09, Ari Condro <masarcon@gmail.com> wrote:
From: Ari Condro <masarcon@gmail.com>
Subject: [Jurnal Perempuan] Lelang Keperawanan Rp 9 Miliar
To: "jurnalperempuan@yahoogroups.com" <jurnalperempuan@yahoogroups.com>
Date: Tuesday, January 13, 2009, 11:08 PM

lulusan studi perempuan malah jual keperawanan ? jadi ingat kasus sufiah
yusof di inggris. :(

menjual sex dianggap mulia asalkan :
1. tidak merugikan orang lain ? dan
2. sama sama diinginkan oleh kedua belah pihak ?

hmmm. bisa paham maksudnya, tapi nilai internal saya kagak bisa nerima
hehehe ....

---
Lelang Keperawanan Rp 9 Miliar

Rabu, 14 Januari 2009 | 08:34 WIB
CALIFORNIA, SELASA — Natalie Dylan, mahasiswa asal San Diego,
California, AS, nekat melelang keperawanannya demi mendapatkan uang
untuk biaya kuliah. Namun, agaknya gadis 22 tahun ini belum
memilih
pemenangnya.

Saat lelang disiarkan pertama kali melalui sebuah radio di AS,
September silam, nilai tawaran pun mulai bermunculan. Natalie pernah
mendapatkan harga 243.000 dollar AS atau sekitar Rp 2,5 miliar.

Dan nilai itu terus beranjak naik. Bahkan, ketika sudah 10.000 laki-
laki menawar dengan nilai tertinggi, 3,7 juta dollar AS (sekitar Rp
40 miliar), Natalie masih geleng kepala karena menunggu tawaran lebih
baik.

Namun, tentu saja belum bisa dikonfirmasi apakah para pria itu serius
dengan penawarannya atau hanya iseng belaka.

"Saya tak mengira orang mau keluar duit begitu banyak demi
mendapatkan keperawanan, bahkan ketika keperawanan tidak begitu
dihargai. Sepertinya ada persaingan di antara para pria itu," ujar
Natalie terang-terangan.

Soal mengapa belum ada pemenang, Natalie mengatakan ini bukan lelang
seperti e-Bay dengan penawar tertinggi sebagai pemenang. "Saya
tidak
memilih penawar tertinggi. Saya perlu waktu untuk saling mengenal.
Saya banyak ngobrol dengan mereka," katanya.

Dari 10.000 penawar tak sedikit yang punya orientasi seksual aneh-
aneh, bahkan ada pula yang mencari pacar. "Buat yang mencari pacar,
saya tegaskan ini cuma kencan semalam," katanya.

Natalie punya alasan untuk menjual kegadisannya. Ia telah meraih
gelar sarjana di bidang studi perempuan. Sekarang ia perlu mengejar
gelar master tentang terapi keluarga dan perkawinan.

Nah, di sini ia membutuhkan biaya besar. "Saya jujur soal studi yang
menjadi alasan mengapa saya melelang keperawanan. Saya tidak
mengambil keuntungan lebih dari itu. Saya dan pemenang lelang itu
akan mendapatkan yang sepadan," katanya.

Ia mengaku pernah memiliki dua kekasih dan mereka menjalin hubungan
dengan serius. Keduanya pria-pria sopan dan sabar dengan
keinginannya. Natalie sendiri pernah berencana
menyerahkan
keperawanannya kepada salah satu kekasihnya tersebut, tetapi ia
merasa belum saatnya melakukan hal itu.

"Orang mungkin berpikir saya aneh karena hingga usia 22 tahun tetap
perawan. Namun, saya selalu menjaga tindak-tanduk saya," kata Natalie.

Inspirasi mencari uang semacam ini datang dari sang kakak, Avia (23).
Sang kakak yang tak kalah cantik memilih menjual diri selama tiga
pekan untuk membiayai kuliahnya.

Untuk membuktikan masih perawan, Natalie berani menjalani bermacam
tes, termasuk tes kebohongan. "Saya tahu, keinginan saya ini akan
dikutuk banyak orang karena memang tabu, tapi saya tidak ambil pusing
dengan itu," katanya. mail/tis

--
salam,
Ari



Hwehehehehehe..
Hebat yak.. Demi pendidikan sampai2 jual diri dan lelang keperawanan..
Kebayang gak betapa mahalnya Kakaknya Natalie menjual diri??
Tiga pekan jual diri dah bisa buat biayain kuliah..

Coba orang Indonesia, banyak yang jual diri dengan alasan untuk menghidupi keluarga dan dirinya.
Banyak juga ABG yang jual diri dengan alasan biar bisa memenuhi kebetuhan materinya, seperti HP super mahal, baju super gaya, yang menurut Q, tu adalah alasan yang super bodoh, mengingat HP & baju ga bisa bawa dirinya menjadi orang yang super.
Secara Superman aja ga pake HP ko buat menumpas kejahatan di atas bumi bule (cz Indonesia kan dah punya Gatot Kaca, hwehehehe..), celana dalem aja dia pake d luar.
Mungkin maksud Superman pake celana dalem di luar itu untuk kasih tau ma orang2 kalo daleman tu memang lebih penting (Inner Beauty maksud Q)
, hwehehehe..

Masih soal jual diri, Q pernah denger, teman Tante Q memutuskan untuk hidup d Jakarta, dia juga memutuskan untuk akhirnya jual diri untuk menghidupi dirinya selama hidup disana, dan dia merasa jual diri tidak boleh jd pekerjaanya, akhirnya dia memutuskan untuk kuliah, selain untuk hidup, hasil dari jual dirinya itu dia pergunakan jg untuk membayar kuliah & akhirnya dia berhasil hidup mandiri di Jakarta tanpa jual diri lagi, melainkan bekerja di kantoran berkat kuliahnya..

Intinya, semua hal dalam hidup ini harus kita lihat dari semua sisi..
Try to see the good before you react to the bad..
Buka mata dan hatimu lebar lebar.. (jangan lupa pake kacamata safety yaaaa..)

S E M A N G K A A A A A A A A A A ! ! !

Minggu, 11 Januari 2009

If you want to RUN, run as fast as you can, & never look back..

Hwehehehehe..
Apa khabar dunia???
Dah lama uyyy Q ga posting..
Jd maluu neeehhhh..



If you want to RUN, run as fast as you can, & never look back..

Hmmmm..
Gatau kenapa, kalimat itu tiba2 muncul..
Entah karena Q ingin melarikan diri, atau Q sedang melarikan diri.. Entahlah..

Hmmmm..
Orang hidup pasti punya masalah..
Masalah memang harus dihadapi, tapi ada saatnya juga harus di hindari..
Menghidar bukan berarti melarikan diri..

Melarikan diri tidak selalu berarti jelek..
Karena yg dilarikan adalah diri sendiri..

Akan jadi jelek kalau yg dilarikan adalah UANG ORANG, ANAK ORANG, atau BARANG ORANG.. Hwehehehehe..

Ngomong2 soal ANAK ORANG..
Berarti gapapa duonk kalo melarikan ANAK SENDIRI ??
Akan jadi apa2 kalo ANAK SENDIRI dilarikan untuk di JUAL, atau di MANFAATKAN..

Sedangkan kalau ANAK SENDIRI dilarikan (di suruh lari-red.) gara2 telat masuk Sekolah, ngejar keberangkatan Kereta, Bis atau Pesawat? kenapa tidak? (ngejar keberangkatannya lho, bukan ngejar Keretanya, Bisnya atau Pesawatnya-red.)

Nah! Kalau ANAK ORANG nya mau dilariin? Gimana? Apa2 ga?
Ya gapapa kalo ANAK ORANG nya itu mau dilariin..
Akan apa2 kalo KELUARGA nya si ANAK ORANG itu pengen dilariin juga, karena bakal butuh modal gede tuuhh..

Hwehehehe..
Ga penting banget seehh!!

Posting ini emang ga penting..
Tapi daripada ga posting, yg penting kan posting..
Hwaxaxaxaxa..


Semangkaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa!!

Senin, 15 Desember 2008

Beranikanlah untuk Memperbaharui Diri

Ni Q kutip dr Mario Teguh Super Talk (marioteguh.blogspot.com).

Pertamanya seeh liat talkshow Mario Teguh Super Talk di Metro TV, takjub dan sedikit tersindir aja ma kata2 yang keluar dari Pak Mario Teguh ini.. Tp karena Q rada lemot, jadinya Q search aja di Net tentang acara itu, biar kata2 Pak Mario bisa Q baca terus dan sapa tau jg ada tmen2 Q yg ikutan nimbrung baca disini dan tergugah untuk melakukan sesuatu yg baru, yg lebih baik tentunya..

Selamat meresapi.. (mana sapinyaaa???!! hwehehehehe..)


Beranikanlah untuk memperbarui diri,
karena tidak mungkin sebuah pribadi yang lama
berhak bagi sesuatu yang baru.


Mulai hari ini, marilah kita bersungguh-sungguh untuk mengganti setiap dan semua cara kita yang tidak sesuai lagi bagi kebesaran yang kita inginkan bagi diri kita sendiri.

Bila banyak dari yang Anda inginkan belum mengambil bentuk nyatanya yang menjadikan kehidupan Anda lebih utuh, dan bila banyak dari keinginan Anda hanya menjadi penyemangat bagi Anda untuk merajut lebih banyak keinginan baru, maka Anda harus tulus menerima bahwa ada yang harus diperbarui.

Sadarilah bahwa,
Tidak semua keinginan untuk menjadi,
disertai dengan upaya membangun kepantasan untuk menjadi.

Maka pertanyaannya kepada Anda,

Apakah yang sedang Anda kerjakan hari ini adalah upaya bernilai yang akan menjadikan Anda pantas menerima yang Anda minta?

Ataukah Anda sedang bekerja untuk menunggu waktu pulang?

Jangan heran, karena ada di antara kita yang ketidak-sabarannya bukanlah terhadap lambatnya reaksi pasar atau kekurang-sigapan organisasinya, tetapi terutama terhadap lambatnya kedatangan akhir minggu ini.

Sebagian dari kita sedang tidak sabar untuk membangun hasil-hasil super dalam pekerjaan kita, dan sebagian lagi sedang tidak sabar untuk menghidari pekerjaan.

Mereka berbeda, tetapi mereka memiliki kesamaan yang akut; yaitu keduanya menginginkan keberhasilan melalui pekerjaan mereka. Yang satu menginginkan keberhasilan melalui yang dikerjakannya, dan yang satu ini menginginkan keberhasilan dari pekerjaan yang kalau bisa dihindarinya.

Ada beberapa dada yang menjadi sesak karena membaca ini.

Tetapi berbahagialah, karena itu tanda bahwa Anda mengenali keharusan untuk memperbaruhi diri.


Pribadi yang baru berhak bagi yang baru.
Segera setelah mengerti,
berlakulah seperti yang Anda mengerti.

Karena,
bila yang Anda lakukan tidak berhubungan dengan pengertian baik,
untuk apakah yang Anda lakukan itu?

Saya berharap bahwa sapa sederhana saya ini dapat hadir bersama Anda dalam kesibukan Anda hari ini.

Ingatlah bahwa kesibukan Anda tidak boleh hanya berkenaan dengan pengumpulan uang, tetapi juga termasuk kesibukan untuk menjadikan diri Anda sebagai pencerah bagi kehidupan mereka yang penting dalam kehidupan Anda.

Sudahkah Anda menelepon istri atau suami Anda di tempat kerjanya atau di rumah?

Teleponlah, dan katakan bahwa Anda menelepon hanya untuk mengatakan terima kasih atas kesediaannya untuk menua bersama Anda. Beritahulah dia bahwa Anda menyayanginya. Katakanlah bahwa Anda kangen, dan ingin segera memeluknya. Mintalah maaf bila Anda belum bisa membuatnya merasa sebagai yang paling penting dalam hidup Anda.


Anda dilahirkan dengan hati yang lembut, gunakanlah.



Nah, apabila hati Anda kurang lebut, maka pakailah produk2 pelembut pakaian yg banyak di jual di pasaran.. (Hwixixixixixixixi..)

Kamis, 27 November 2008

Delayed Impossibility

Sesuatu yang tidak mungkin, sesungguhnya bukan fakta. Tapi hanya ada dalam pikiran. Pikiran kita sendiri yang memenjara diri kita, yang membatasi kemampuan diri.

Ketika berpikir kita tidak bisa, maka dengan sendirinya kita akan mencari pembenaran dari pola pikir yang kita tanam tadi. Tindakan yang kemudian diambil akan merupakan hasil dari ketidakmungkinan yang kita ciptakan sendiri.

Bila saja kita mampu mengikis rasa ketidakmungkinan dalam pikiran, maka potensi kita dengan sendirinya akan mengalir bagai air bah.

Ketidakmungkinan hanyalah masalah waktu. Yang tidak mungkin di masa lalu, menjadi harapan dan cita-cita dimasa kini. Dan harusnya menjadi kenyataan di masa depan.

Tidak ada ketidakmungkinan, kecuali kita ijinkan pikiran kita sendiri yang membatasi.

Sewaktu kita mengatakan, "ah tidak mungkin bagi saya untuk mencapai hal itu", ketika itupula kita mematikan api impian dan harapan.

Ada empat kekuatan yang bisa dicoba untuk menekan ketidak-mungkinan yang menggerogoti impian kita:

Imaginasi
Imaginasi adalah kekuatan kreatif untuk menggambarkan keadaan ideal yang kita inginkan.

Bayangkan seandainya hal yang menurut pikiran tadi tidak mungkin, menjadi hal yang sangat mungkin dan sudah terjadi. Rasakan perasaan bahagia yang ditimbulkan.

Hasrat kita akan timbul dan mendorong bagi pencapaian impian kita menjadi hal yang mungkin terjadi.


Kecintaan
Dengan kecintaan akan memunculkan kualitas terbaik dari kita. Cintai pekerjaan Anda saat ini. Cintai kondisi keluarga Anda saat ini. Cintai semua anugerah yang telah Tuhan berikan bagi kita.

Tidak ada yang tidak mungkin bila kekuatan cinta bicara


Tindakan
Lakukan satu upaya yang akan menentukan langkah Anda selanjutnya. Anda tidak akan berubah bila tidak ada tindakan yang dilakukan.

Mulai dari yang paling mungkin dapat Anda lakukan, sekecil apapun.

Setiap tindakan kecil yang kita ambil akan menghapus jejak ketidakmungkinan menjadi sesuatu yang mungkin.


Kesabaran
Kesabaran akan menghantarkan kita kearah lebih baik. Sebesar apapun hasil yang didapat, hormati diri Anda sendiri.

Beri penghargaan pada kekuatan sabar yang Anda kelola. Sayangi diri Anda, sesungguhnya Tuhan beserta orang-orang yang sabar. Sabar setelah melakukan suatu ikhtiar.

Jangan pernah hapus impian. Karena orang yang tidak punya mimpi, tidak mungkin mempunyai rencana. Sedang rencana yang masuk akal adalah proses untuk membangun kekuatan.


(Di posting ulang dari : Mario Teguh Super Talk)

Selasa, 04 November 2008

Type H Behavior

Q dapat artikel ini (kembali) dari komunitas sastra pembebasan..

Boleee laaaaahhh.. Walaupun Q ga termasuk dalam kalangan eksekutif dan masyarakat kelas atas Indonesia..

Tapi Q kan masih masyarakat Indonesia.. Ya tho, ya donk.. Bner tho, bner donk.. Hwehehehe

Monggoooo..


ADA penelitian psikologi sosial terhadap masyarakat kapitalis di Barat yang mengindikasikan mereka terjangkit ”type H behavior” atau sebut saja virus 3H.

Ini sekaligus sebuah peringatan untuk kalangan eksekutif dan masyarakat kelas atas Indonesia, mengingat virus 3H dimaksud potensial menyergap kehidupan mereka.Ketiganya adalah hurried,hostile, humorless.

Pertama hurried,suatu sikap yang selalu tergesa-gesa, selalu merasa dikejar-kejar oleh waktu sehingga di manapun berada selalu tidak tenang. Jatah waktu 24 jam sehari atau tujuh hari seminggu rasanya tidak cukup untuk menjalani agenda hidup mereka. Coba saja amati atau renungkan kondisi kita sendiri, fisik dan pikiran jarang menyatu dalam ruang dan waktu yang sama.

Badan kita di sini, tetapi pikiran berada di tempat lain, baik karena sudah ada janji maupun ingin mengejar kegiatan lain. Kondisi mental semacam ini semakin luas menghinggapi masyarakat papan atas.

Hidupnya meloncat dari satu tempat ke tempat lain,minimal pikiran dan emosinya.Teknologi jam tangan yang semula diciptakan sebagai penanda waktu, kini posisinya berbalik malah mendikte dan merampas kebebasan manusia.

Kalender dan jam tangan bukan lagi sebagai hiasan,namun telah menjadi tonggak-tonggak yang mematok dan memagari langkah mereka.Mereka menjerat dirinya dengan kalender dan jam.Mereka juga tidak bisa hidup tanpa telepon genggam sehingga perhatian dan pikirannya bercabang dan beranting ke segala penjuru.

Coba amati perilaku di jalan raya.Semua ingin cepat,namun yang terjadi justru ramai-ramai membuat kemacetan dan kekesalan serta pemborosan.Kita terjebak dan terkena imbas dari hydro carbon society yang menjerat masyarakat kapitalis.

Coba tengok juga sajian acara televisi. Bagi pemilik stasiun televisi, jam siaran adalah uang, sehingga campur aduk silih berganti antara materi sajian pokok dan iklan lantaran tanpa iklan industri televisi akan mati. Pemasang iklan adalah tambang emas. Setiap menonton televisi, tangan mesti memegang remote control untuk memindah saluran yang satu ke yang lain.

Mata dan pikiran pun meloncat-loncat tidak karuan, mengikuti sajian yang berubah-ubah. Dari berita kriminal, gosip selebriti,penggusur an rumah,demo pemilihan kepala daerah, mimbar agama, lawak dan lain-lain yang menghasilkan campur sari suguhan televisi yang tidak selalu enak dan sedap ditonton.

Ketika bicara di telepon,kita juga selalu ingin cepat karena dikejar ongkos pulsa.Bertamu pun jangan lama-lama dan mesti tahu diri karena tuan dan nyonya rumahnya sibuk. Begitu pun ketika menghadap pejabat, harus ingat dengan jatah menit yang telah ditentukan oleh sekretarisnya karena dalam birokrasi justru sekretaris yang mengatur bos.

Bos adalah orang yang sibuk yang harus diatur, siapa pun yang berurusan dengan dia mesti hemat waktu. Lalu ada lagi yang ingin cepat kaya,maka korupsilah dia.Karena semuanya dilakukan tanpa suasana batin yang tenang, jarang muncul pemikiran yang jernih dan dalam.

Busy is the way of life.Hurried, hurried,hurried. .... Virus mental kedua adalah hostile. Ini masih bersaudara dengan virus pertama. Siapa cepat siapa dapat. Maka berlombalah untuk berebut apa saja, sejak dari berebut jabatan lurah, camat, bupati, anggota legislatif, sampai presiden.Hostile adalah rasa persaingan dan permusuhan karena takut tidak kebagian.

Yang miskin membenci yang kaya karena dianggap rakus dan tidak dermawan, yang kaya tidak menghargai yang miskin karena dianggap sebagai gangguan dan ancaman yang akan merampok kekayaan mereka.

Maka dibuatlah pagar rumah tinggi-tinggi serta pos satpam serta anjing galak.Ke mana pun pergi, mesti ada pengawal pribadi. Untuk berjaga diri kalau sewaktuwaktu muncul sengketa bisnis, maka banyak orang kaya yang memiliki lawyer pribadi, bukan sekadar pengawal dan dokter pribadi.

Virus mental hostile juga telah menghinggapi para pejabat dan politisi.Mereka memandang pihak yang berbeda sebagai ancaman yang sewaktu-waktu akan merebut posisinya, terlebih menjelang pemilu.
Iklim curiga dan tidak senang pada orang lain mudah terlihat dalam ruang publik, terutama di jalan raya.

Masing-masing sangat sadar untuk mencari aman bagi dirinya seraya curiga pada yang lain. Jika terjadi serempetan kendaraan, bukannya berhenti lalu saling bertegur dengan lapang dan menambah kenalan baru, namun muka masam dan bentakan yang pertama muncul. Karenanya, siapa pun yang merasa menabrak bukannya berhenti minta maaf, malah lari kencang untuk cari selamat.

Hal yang juga membuat kita kecewa,hubungan antarmantan presiden dan antarmantan pejabat tinggi negara juga terserang virus hostility. Bukannya menunjukkan sikap saling bersahabat dan secara kompak ikut prihatin mencari solusi perbaikan bangsa yang masih terpuruk ini, namun yang sering mengemuka di media adalah sering mengkritik di belakang ketimbang memberikan apresiasi dan sharing gagasan konstruktif.

Tampaknya sebagian dari kita lebih senang membenci ketimbang memberi apresiasi. Padahal, pujian dan kalimat bagus itu memberikan energi kehidupan lebih tinggi dan mampu menciptakan kohesi sosial dan optimisme masa depan.

Sebaliknya,katakata dan kalimat negatif memiliki energi rendah, cenderung memperlemah hubungan sosial, serta tidak memiliki daya dorong kuat untuk maju dan membuat loncatan prestasi. Ada kalanya memang terjadi, kritik dan cacian akan membuat seseorang bangkit, tetapi hal itu tidak didasari dengan sikap yang tulus.

Jika kedua macam virus mental di atas telah menyerang kesadaran bawah sadar seseorang, dia akan mengisolasi diri dan jadi pemurung, meski berada di tegah keramaian. Perhatikan saja orang yang selalu hidup tergesagesa dan hatinya cenderung melihat orang lain sebagai pesaing dan ancaman, pembawaannya sulit tertawa (humourless) .

Kalaupun tertawa terlihat seperti dipaksakan, tidak lepas.Padahal, setelah diteliti tertawa itu menyehatkan secara pribadi maupun sosial. Di lingkungan masyarakat Barat, peredaran obat penenang dan obat tidur melonjak berlipat-lipat akibat masyarakatnya terserang virus 3H ini.

Tetapi kalau soal tertawa, bagi masyarakat Indonesia, terutama masyarakat bawah, justru lebih mudah dijumpai ketimbang masyarakat papan atas yang tampak selalu serius dan gelisah. Mereka memiliki kiat hidup yang tinggi sehingga bisa tertawa dan bercanda dengan kegetiran hidup dan problem sosial yang dihadapi.Parade pulang mudik Lebaran, misalnya, yang oleh kalangan elite dipandang susah dan menyengsarakan, bagi para pekerja kuli dan pembantu rumah tangga bisa dijinakkan sebagai festival yang membahagiakan.

Jerih payah setahun di kota hilang dan terobati dengan pulang mudik ketemu keluarga dan handai taulan di kampung dengan bekal uang pas-pasan. Idealnya virus 3H itu diubah, sehingga masyarakat papan atas kita menjadi honored, humble, and happy. Hidup terhormat, rendah hati, dan semoga mendatangkan bahagia.(*)

PROF DR KOMARUDDIN HIDAYAT
REKTOR UIN SYARIF HIDAYATULLAH